To My World Where Being Confuzzled Is As Natural As Breathing
RSS

Jul 1, 2015

VISA JEPANG SINGLE ENTRY UNTUK BERLIBUR DENGAN BIAYA SENDIRI

Akhirnya dapat juga visa ke Jepang untuk keberangkatan akhir Juli ini..

Sy melakukan 2cara untuk mendapatkan visa Jepang, mengajukan pribadi dan melalui Travel Agent (untuk teman sy yang akan jalan bersama). OK, syarat2nya:

1. Photo 4,5 x 4,5 dengan latar putih.
2. Surat Keterangan berbahasa Inggris (dari HR kantor kalau berkerja dan dari orang tua kalau tidak berkerja). Pada dasarnya SK ini menerangkan bahwa pemohon tidak akan berkerja/mencari kerja/menetap di Jepang setelah selesai liburannya.*
3. Mengisi formulir permohonan, bisa diunduh dari sini.
4. Mengisi jadwal perjalanan / itinerary, bisa diunduh dari sini. Sebaiknya mengisi itin ini lengkap dengan alamat tinggal di sana.
5. Tiket PP.
6. Passport yang berlaku minimal 6-12bulan.
7. Fotokopi KTP
8. Mutasi rekening/Rekening koran 3 bulan terakhir. Tidak apa2 kok kalau tiba2 muncul uang dadakan di rekening koran tersebut. Hitungannya sebaiknya minimal Rp. 1juta/hari x jumlah hari sesuai itinerary.

*Apabila kita tidak berkerja/kerja dengan orang tua, maka untuk #2 Surat Keterangan bisa dibuatkan dengan tanda tangan orang tua dan melampirkan:
9. Kartu Keluarga





Untuk pengajuan pribadi, silahkan datang ke Kedutaan Jepang mulai jam 08:30 - 12:00. Sy sarankan tiba jam 7AM di sana, setelah itu mengantri untuk masuk ke dalam (pintu dibuka jam 08:00) dengan menukarkan KTP dengan kartu visitor. Mengambil nomer antrian dan duduk dengan tenang menunggu panggilan.

Ada 2 counter yang melayani pengajuan pribadi ini. Apabila hendak menerima telepon, silahkan keluar dari ruangan tunggu dan menelpon didepannya/diluarnya. Ketika dipanggil, maka berkas-berkas akan di cek dan kemudian diberikan kertas untuk pengambilan passport kembali 3hari setelahnya.

Untuk pengambilan, dibuka dari jam 13:30 - 15:00. Saya tiba jam 14:00 dan tidak ada antrian di luar tapi ternyata penuh sekali di dalam. Kembali mengambil nomer antrian dan menunggu dengan manis. Ketika nomer kita dipanggil, kita serahkan kembali kertas pengambilan dan membayar biaya visa senilai Rp. 330.000,- kemudian diminta mengecek apakah detil di visa sudah benar. Untuk visa, biasanya kita mendapatkan visa yang berlaku 3bulan.

===

Untuk menggunakan jasa travel, cukup bawa dokumen-dokumen di atas dan pergi ke travel-travel agent ternama seperti Ba*u Buan*, Dw*daya, Sma*ling To*r, dan Ant*Vay*. Setelah cek harga, maka saya memutuskan untuk mengajukan melalui Dw*daya, bianya adalah Rp. 425.000,- dengan masa pengerjaan 5hari kerja. Tapi karena membludaknya peminat ke Jepang, kemarin kami menunggu 7hari kerja hingga Passport bisa diambil kembali.

Sekarang terserah kita, mau pakai cara yang mana.

PS: Kalau para pemohon berkerja di perusahaan yang sama, maka bisa diwakilkan oleh 1orang saja untuk pengajuannya.

0 comments:

Post a Comment

Google Says